GEBYAR AWAL TAHUN 2023 DENGAN LOMBA SENAM SLEMAN BANGKIT (SSB) KALURAHAN MARGOAGUNG

GIYATNA 17 Januari 2023 12:59:37 WIB

MARGOAGUNG (SID). Hari Minggu 15 Januari 2023 di Kalurahan Margoagung dilaksanakan Lomba Senam Sleman Bangkit (SSB) antar Padukuhan yang dihadiri oleh Bupati Sleman Ibu Kustini Sri Purnomo dengan memperebutkan hadiah uang pembinaan dari Pemerintah Kalurahan Margoagung dan undian doorprize dari sponsor.

Sugiyatna selaku panitia penyelenggara menyampaikan bahwa kegiatan lomba Senam Sleman Bangkit (SSB) diikuti oleh 12 padukuhan se Margoagung dengan jumlah peserta 15 – 20 orang per kelompok dengan memperebutkan juara 1- 3 dan harapan 1-2, untuk 7 padukuhan lainnya merata juga diberikan uang pembinaan, jadi semua padukuhan mendapatkan hadiah. Setelah selesai pemberian hadiah dilanjutkan undian doorprize dari sponsor Bu Erwin (Notaris Seyegan) dan selingan hiburan orgen tunggal dengan penyanyi- penyanyi pendamping Kalurahan Budaya DIY. Dalam acara pelaksanaan lomba SSB tersebut juga dimeraihkan dengan pameran dari Forum UMKM Kalurahan Margoagung.

Bupati Sleman dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih bahwa Senam Sleman Bangkit (SSB) yang merupakan milik asli Sleman telah dimasyarakatkan di Margoagung, terbukti penyelenggaraan lomba sangat meriah dan semua peserta bisa tampil bagus. “Senam SSB ini adalah perpaduan gerak senam dan gerak seni tradisional khas Sleman yaitu tari dan kuda lumping,” ungkap Bu Kustini Sri Purnomo.

Untuk juara lomba dalam rangka Harlah ke 2 Paguyuban Pamong “Guyub Rukun Nyambut Gawe” Kalurahan Margoagung adalah sebagai juara 1 dari Kelompok SSB Padukuhan Dukuh, juara 2 Padukuhan Barepan, juara 3 dari Padukuhan Beteng, harapan 1 Padukuhan Watukarung, harapan 2 Padukuhan Nganggrung. Untuk 7 (tujuh) padukuhan yaitu Padukuhan Banyuurip, Padukuhan Somorai, Padukuhan Tegalgentan, Padukuhan Gondang, Padukuhan Krapyak, Padukuhan Klawisan dan Padukuhan Ngino mendapatkan uang pembinaan.

(MasGie)

https://wa.me/6287812093319

https://sinkal.jogjaprov.go.id/margoagung

https://youtu.be/ZA88A2wd7kc

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar